Perancangan dan Pembuatan Alat Pengisian Volume Minyak Dikendalikan oleh PLC dan HMI Mengendalikan Pengaruh Temperatur Terhadap Minyak Dengan RTD PT100

Authors

  • Ladi Sekolah Tinggi Teknologi Duta Bangsa
  • Agus Darwoko Sekolah Tinggi Teknologi Duta Bangsa

Keywords:

Mengendalikan pengaruh temperature terhadap minyak

Abstract

Minyak goreng merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia sebagai alat pengolahan bahan-bahan makanan. Minyak goreng berfungsi sebagai media penggorengan sangat penting dan kebutuhannya semakin meningkat. Minyak dapat bersumber dari tanaman, misalnya minyak zaitun, minyak jagung, minyak kelapa, dan minyak biji bunga matahari. Minyak juga dapat bersumber dari hewan, misalnya ikan sarden, ikan paus. dan untuk menjaga kondisi minyak tidak mengalami kerusakan seperti oxidasi dan bau akibat panas yang berlebih ,maka dalam proses pengisian minyak ini dibuatlah alat untuk monitoring kondisi temperature dalam mempertahankan kondisi minyak selama proses pengisian.
Aplikasi untuk monitoring kondisi temperature pada proses pengisisian minyak ini berbasis PLC dan dikendalikan oleh HMI dan beberapa komponen pendukung lainya . seperti sensor RTD PT100 , heater dan relay. Dalam mempertahankan kondisi temperature ini saya mengambil sampel data temperature antara 37°C sampai dengan 40 ºC.
Hasil pengujian perancangan dan pembuatan alat pengisian minyak didapatkan data yang sesuai dengan yang direncanakan yaitu dapat mempertahankan temperature minyak selama proses pengisian dengan baik.maka dapat disimpulkan bahwa sensor RTD PT100 , PLC dan HMI dan komponen pendukung lainya ini dapat mempertahankan temperature pada kondisi yang diinginkan.

Downloads

Published

2023-02-13